Jasa Desain Rumah Online
Konsep desain interior dapur akan menentukan keberhasilan konsep rumah secara keseluruhan. Konsep desain dapur tentu akan berbeda dengan bagaimana cara penataan kamar dan ruang lainnya. Ide rekomendasi desain interior dapur pilihan dari Jasa Desain Rumah Online berikut ini akan membuat anda ingin mendekorasi ulang dapur anda.
Ide Kitchen Set Untuk Dapur Cantik dan Jasa Desain Rumah Online
1. Konsep Kitchen Set Dengan Warna Cerah
Konsep dapur dengan nuansa warna cerah akan membuat dapur terlihat lebih terang dan jauh dari kesan suram. Warna dinding dapur yang dominan berwarna putih juga akan memberikan kesan dapur yang bersih dan rapi. Selain itu pemilihan warna cerah ini akan membuat ruangan dapur terkesan lebih luas.
Dengan konsep warna cerah, dapur cantik anda akan cocok bila dipadukan dengan furniture bergaya minimalis sebagai pelengkap dekorasi. Salah satu furniture yang selalu digunakan di dapur adalah kitchen set. Kitchen set yang berfungsi sebagai ruang penyimpanan bisa anda gantung diatas meja dapur.
Selain itu, model kitchen set juga bisa anda olah dengan menyesuaikan bentuk lemari es dan rak peralatan dapur lainnya sehingga tata ruang akan lebih efisiean. Model dapur berbentuk huruf U dari Jasa Desain Rumah ini akan membuat ruang gerak di dalam dapur ketika memasak lebih banyak dan mudah untuk menjangkau peralatan dapur.
2. Penempatan Kitchen Set Sudut
Bila ruangan dapur anda tergolong minimalis dengan luas yang terbatas, konsep penempatan Kitchen Set yang berada di sudut ini akan cocok digunakan. Selain akan membuat ruang penyimpanan lebih efektif penempatan sudut ini juga akan membuat tata ruang dapur anda terlihat lebih estetetik dan unik.
Bila dapur pada umumnya berbentuk huruf U yang khas, maka dapur dengan bentuk huruf L juga bisa menjadi pilihan konsep dapur minimalis anda. Dengan menerapkan konsep dapur dengan satu sisi ruangan terbuka ini akan membuat ilusi ruangan tampak lebih luas. Keterbatasan luas dapur seperti ini membuat anda harus lebih kreatif dalam menata barang.
Susunan rak dan ruang penyimpanan lainnya bisa memanfaatkan ruang kosong di bawah meja dapur misalnya. Ruang kosong di bawah meja dapur bisa anda custom menjadi lemari kabinet untuk menyimpan peralatan dapur. Kitchen set yang dipasang menggantung diatas meja dapur pun bisa menjadi pilihan bagus untuk penyimpanan bumbu dapur.
3. Konsep Kitchen Set Bergaya Modern
Kitchen set tak harus berwarna terang polos seperti putih. Anda juga bisa menggunakan kitchen set yang berwarna gelap sebagai pilihan. Pilihan warna dari Jasa Desain Rumah yang kontras dengan warna dasar dinding dapur akan membuat pola unik tersendiri. Dengan pilihan warna gelap pada kitchen set juga bisa membuat konsep minimalis dapur anda lebih terasa.
Tak hanya warna hitam, warna gelap lainnya speerti biru juga bisa anda pilih sesuai dengan warna favorit anda. Model penggunaan warna kontras seperti ini biasanya sering digunakan untuk konsep interior modern. Untuk melengkapi konsep modern dapur, anda bisa menggunakan perabotan multifungsi untuk menunjang ruang penyimpanan.
Alat dapur yang banyak dan beragam jenisnya akan membuat anda lebih berfikir kreatif dalam menyediakan tempat penyimpanan yang cocok tetapi tidak berlebihan. Penambahakn furniture berlebihan juga akan membuat kesan sesak yang tidak nyaman. Sehingga membuat ruang kosong seperti sudut dapur atau dinding menjadi rak susun juga bisa menjadi pilihan.
4. Dapur Dengan Konsep Penyimpanan Gantung
Konsep rak gantung sangat sering digunakan untuk melengkapi konsep interiror minimalis. Pemanfaatan ruangan yang tersisa akan membuat ruangan anda lebih efisien. Salah satunya adalah salah satu dinding dapur. Penempatan rak yang menggantung di dinding akan membuat ruangan tak tampak penuh.
Konsep rak gantung dinding dari Jasa Desain Rumah ini juga tidak boleh berlebihan. Harus melalui pertimbangan kondisi dinding dan juga ukuran rak yang akan dipasang. Pemasangan rak dinding yang berlebihan juga akan menimbulkan efek yang sama pada ruangan yaitu sesak dan penuh.
Rak gantung biasanya mempunyai konsep ruang penyimpanan terbuka. Sedangkan bila anda ingin menyimpan di tempat yang tertutup anda juga bisa menggunakan lemari gantung seperti kitchen set di dapur. Lemari gantung sudah banyak tersedia di mana saja, anda tinggal memilih ukuran dan model yang tepat sesuai kebutuhan.
5. Dapur Berkesan Alami Dengan Warna Hijau
Warna hijau adalah warna yang tidak terlalu sering digunakan sebagai dasar warna cat dinding. Anggapan warna hijau yang membuat kesan penuh pada dinding sebenarnya tidak sepenuhnya benar. Anda bisa menggunakan pilihan warna hijau pastel yang lembut bila ingin mendapatkan kesan ruangan yang sejuk dan tidak panas.
Kesan fresh pada penggunaan warna hijau pastel ini bisa anda dapatkan dengan diiringi penataan ruangan yang tepat. Warna hijau pastel yang lembut ini bisa anda kombinasikan degan jenis furniture dapur bergaya klasik berbahan kayu atau dengan warna furniture lainnya yang polos seperti putih atau krem.
Selain furniture berbahan polos, Jasa Desain Rumah Online juga menyarankan menambahkan kesan alami dengan meletakkan pot bunga atau tanaman kecil di beberapa sudut dapur. Penempatan pot tanaman hidup ini bisa anda pilih yang dekat dengan jendela sehingga bisa mendapatkan sirkulasi udara yang bagus dan juga intensitas cahaya matahari lebih banyak.
6. Konsep Dapur Dengan Kitchen Set Minimalis yang Mewah
Konsep minimalis adalah konsep interior ruangan yang sedang populer saat ini. Tak hanya berlaku untuk ruangan kamar, ruang tamu atau ruang keluarga, konsep satu ini juga bisa anda terapkan di dapur. Walaupun dapur mempunyai banyak barang dan membutuhkan ruang penyimpanan ekstra, bukan berarti konsep minimalis tidak bisa diterapkan disini.
Konsep minimalis biasanya mengedepankan kesan sederhana. Kesan sederhana ini bukan menjadikan ruangan anda terlihat biasa saja, tetapi malah akan membuat ruangan anda terlihat lebih estetik dan elegan. Tak jarang dengan penempatan furniture yang tepat dan pilihan warna yang baik akan mendapatkan kesan mewah.
Ide Interior minimalis tapi terkesan mewah ini bisa anda terapkan tanpa mengeluarkan banyak anggaran untuk dekorasi. Pilihan furniture berbahan kayu klasik dengan dihias pinggiran besi berwarna hitam adalah contoh jenis bahan yang bisa anda gunakan untuk ruangan dapur anda. Selain itu penggunaan warna gelap dan polos di beberapa sisi juga bisa menjadi pilihan.
Maanfaat Jasa Desain Rumah Online
Konsep rekomendasi dari Jasa Desain Rumah Online ini tak hanya bisa anda terapkan pada dapur yang luas tetapi juga bisa diterapkan untu dapur minimalis. Memaksimalkan ruang kosong sebagai tempat penyimpanan tambahan bisa anda lakukan. Seperti rak susun di bagian sudut dapur atau model kitchen set gantung yang cantik sesuai ukuran dapur anda. Dengan berbagai peralatan dapur yang sebagian besar berupa alat alat elektronik, membuat penataannya membutuhkan perhatian khusus. Barang seperti kompor, kulkas, microwave, rice cooker dan lainnya akan membutuhkan ruang penyimpanan yang banyak. Sehingga pintar dalam menata ruangan dengan barang yang banyak adalah kunci agar terlihat rapi.