Mengatasi Jaringan Internet Indihome Bekasi Utara Lemot
Jaringan internet Indihome Bekasi Utara Anda menjadi lambat? Jangan khawatir, ternyata ada beberapa cara mudah loh untuk bisa mengatasinya yang dijamin anti gagal. Tidak perlu ribet harus menghubungi pihak penyedia layanan Indihome dan menunggu lama untuk bisa menikmati akses layanan internet kembali dengan mudah.
Kami memiliki beberapa cara yang bisa dilakukan secara mandiri di rumah. Namun sebelum itu, penting halnya bagi Anda untuk mengetahui terlebih dahulu sebenarnya apa saja sih penyebab jaringan internet Indihome menjadi lemot. Penasaran apa saja? Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Penyebab Jaringan Internet Indihome Bekasi Utara Menjadi Lambat
Lambatnya jaringan Indihome Bekasi Utara seringkali dikeluhkan oleh para pengguna. Penyebabnya bermacam-macam, bisa karena masalah internal atau pusat Indihome maupun faktor eksternal.
- Penggunaan FUP Melebihi Batas
Penyebab pertama jaringan Indihome Bekasi Utara menjadi lambat yaitu penggunaan FUP atau Fair Usage Policy yang melebihi batas. FUP merupakan peraturan yang menyebabkan penurunan performa kecepatan jaringan Indihome secara tiba-tiba. Semakin besar paket Indihome yang dipilih, maka semakin besar pula kuota FUP yang dinikmati.
- Mengalami Gangguan Teknis
Gangguan teknis sering kali ditemukan pada kabel fiber optik yang digunakan. Kabel ini berfungsi sebagai meningkatkan kecepatan jaringan internet Indihome Bekasi yang digunakan. Fiber optik yang mengalami gangguan dapat disebabkan karena:
- Terputusnya kabel fiber optik
- Sambungan kabel yang terputus
- Jalur kabel yang terlalu melengkung > 90 derajat
- Sedang terdapat perawatan menyeluruh
Untuk memastikan apakah kabel fiber optik Anda mengalami gangguan teknis, dapat melakukan pengecekan pada lampu indikator router Indihome Bekasi. Jika lampu indikator router berkedip-kedip merah, bisa menandakan fiber optik mengalami gangguan teknis.
- Kerusakan Router
Kerusakan pada router dapat diketahui dengan munculnya tanda seru pada perangkat. Penyebab router mengalami kerusakan yaitu perangkat yang kotor, terasa panas, serta terdapat kabel yang terputus.
Router kotor itu disebabkan karena jarangnya router dibersihkan sehingga menyebabkan debu menumpuk dan mempengaruhi performanya. Penggunaan jaringan internet yang berlebihan pula juga dapat menyebabkan router menjadi mudah panas.
- Penempatan Router Yang Tidak Tepat
Router Indihome tidak bisa diletakkan secara sembarangan loh. Tidak semua tempat dapat menjangkau jaringan ini dengan baik. Oleh karena itu hindarilah menempatkannya di dinding bermaterial beton, marmer, dan batu bata. Selain itu ruangan tertutup seperti di dalam kamar juga dapat mempengaruhi kekuatan sinyal jaringan Indihome Bekasi.
- Penggunaan Jaringan yang Tidak Sesuai Kapasitas
Jumlah pengguna jaringan yang melebihi kapasitas device, akan menurunkan kecepatan performa. Contohnya, ketika Anda menggunakan layanan paket Indihome dengan kapasitas kecepatan 10 Mbps dengan jumlah pengguna jaringan sebanyak 10 orang. Maka jaringan tersebut akan membagi kecepatan 20 Mbps untuk 10 orang, sehingga tiap orang hanya akan mendapatkan kecepatan internet sebanyak 2 Mbps saja. Maka tidak mengherankan jika koneksi internet Anda menjadi lambat.
Cara Mudah Mengatasi Jaringan Internet Indihome Bekasi Utara yang Lambat
Jaringan Indihome Bekasi Utara yang menjadi lambat tentunya sangat mengganggu aktivitas Anda dalam berselancar di dunia internet. Terutama jika urusan itu penting dan Anda membutuhkannya untuk urusan pekerjaan, akan semakin membuat kesal bukan?
Berikut akan kami bagikan beberapa cara mudah mengatasi gangguan Indihome Bekasi Utara untuk memaksimalkan jaringan.
- Melakukan Pengecekan Rutin FUP Indihome
Jika FUP mulai mendekati limit, kecepatan jaringan Indihome akan mengalami penurunan. Untuk segera memperbaiki permasalahan tersebut, maka lakukanlah pengecekan limit FUP Anda. Dengan melakukan pengecekan rutin pada penggunaan Indihome, dapat menghindarkan pada layanan yang digunakan telah melebihi FUP atau belum.
Untuk melakukan pengecekan tersebut, Anda bisa mengunjungi situs resmi Indihome. Pilihlah menu Usage Info kemudian isikan data yang sesuai. Jika sudah selesai tekan tombol Usage Info di bagian bawah form kemudian browser akan menampilkan informasi FUP Anda.
- Restart Router
Restart router sering kali disarankan oleh pihak call center Indihome Bekasi Utara untuk mengatasi pengaduan masalah gangguan jaringan oleh penikmat jaringan Indihome. Maka cara ini bisa menjadi langkah awal untuk mengatasi gangguan jaringan Indihome Anda dengan tepat.
Router merupakan perangkat dalam Indihome yang memiliki fungsi sebagai perantara internet ke perangkat pengguna. Dengan melakukan restart router Indihome, dapat membantu mengatasi permasalahan gangguan yang dialami pada jaringan Anda.
Melalui restart itu pula dapat juga membantu dalam meningkatkan performa internet Indihome menjadi lebih maksimal. Sebelum melakukan restart, pastikan Anda melepas akses internet Indihome terlebih dahulu pada perangkat yang digunakan, seperti laptop atau smartphone.
- Menggunakan Repeater
Repeater atau bisa disebut juga dengan penguat sinyal berfungsi untuk membantu meningkatkan kecepatan internet Indihome menjadi lebih baik. Untuk bisa menikmati repeater ini, Anda bisa mendapatkannya dengan mudah karena saat ini mulai banyak penyedia yang menjualnya dengan harga terjangkau.
Usahakan untuk menggunakan jenis repeater yang berkualitas untuk meningkatkan kecepatan jaringan internet Indihome Anda menjadi lebih maksimal.
- Penempatan Router Di Tempat Terbuka
Aturlah penempatan router Indihome di tempat yang terbuka untuk mendapatkan kecepatan jaringan internet lebih maksimal. Anda bisa menempatkannya di area terbuka dengan posisi yang tidak terlalu rendah maupun tinggi.
Pastikan juga Anda menempatkannya di area yang tidak dekat dengan perangkat elektronik lainnya karena dapat menghambat jaringan Indihome.
- Penggunaan Jaringan Sesuai Kapasitas
Gunakanlah jaringan internet Indihome sesuai dengan kapasitas paket yang dipilih. Contohnya, jika kapasitas paket Indihome Anda memiliki performa kecepatan maksimal digunakan untuk 8 device saja. Maka usahakan untuk menggunakan jaringan yang tidak melebihi penggunaan 8 device tersebut agar mendapatkan kecepatan koneksi yang baik.
- Rutin Membersihkan Router
Router yang kotor rentan mengalami kerusakan hingga menyebabkan lambatnya jaringan internet. Oleh karena itu, disarankan untuk rutin membersihkan router dari debu. Anda juga bisa menyelimuti router dengan kain tipis agar tidak mudah terkena debu.
- Menggunakan Satu Stop Kontak
Dengan semakin banyaknya penggunaan listrik pada router, akan menurunkan performa kecepatannya. Maka dengan menggunakan satu stop kontak khusus untuk router, Anda dapat memaksimalkan jaringan internet Indihome Bekasi yang didapatkan nantinya.
- Membersihkan Cache Browser
Cache browser berisi data riwayat penjelajahan internet Anda. Jika dibiarkan menumpuk dapat berakibat pada menurunnya performa kecepatan jaringan Indihome. Oleh karena itu, disarankan untuk rutin membersihkan cache browser perangkat yang digunakan, baik di laptop maupun smartphone.
Cara menghapus cache browser ini cukup mudah loh, bagi pengguna laptop bisa memilih tombol titik tiga di pojok kanan atas browser. Kemudian pilihlah menu History. Anda bisa memilih opsi Clear Browsing Data.
Sebelum membersihkan cache, pilihlah terlebih dahulu rentang waktu riwayat pencarian internet Anda. Untuk memaksimalkan membersihkan cache, Anda bisa memilih opsi All Time untuk menghapus semua data riwayat penjelajahan internet.
Setelah itu, akan ada pilihan jenis data yang akan dihapus. Anda bisa mencentang jenis data yang ditampilkan atau pilihlah sesuai keinginan. Jika sudah memilih jenis data yang akan dihapus, tekan tombol Clear Data maka cache browser akan dibersihkan secara otomatis. Tunggu hingga proses membersihkan cache selesai.
Sedangkan bagi Anda pengguna smartphone android, bisa membuka side menu kemudian pilihlah menu History. Pada menu tersebut, pilihlah opsi Clear Browsing Data. Langkah selanjutnya yaitu memilih rentang waktu pembersihan cache yang diinginkan.
Jika langkah tersebut sudah selesai, Anda bisa mencentang jenis data yang akan dibersihkan. Langkah terakhir, tekanlah tombol Clear Data untuk membersihkan cache browser di smartphone android.
Nah itulah beberapa cara untuk mengatasi jaringan internet Indihome Bekasi Utara. Anda bisa melakukannya dengan mudah secara mandiri di rumah.
Namun, jika cara-cara tersebut masih sulit Anda lakukan, sebaiknya langsung hubungi layanan internet terkait. Sebut saja Umardiana, yang mana mereka merupakan penyedia layanan internet Indihome terbaik di Indonesia dan Bekasi tentunya.
Informasi lebih lanjut, bisa hubungi langsung kontak mereka atau kunjungi laman website resminya Umardiana.